Aneka Jajanan: RESEP KUE BOLA-BOLA KETAN


RESEP KUE BOLA-BOLA KETAN

Bahan:

  1. 300 gr beras ketan, direndam semalam
  2. 200 ml santan, siap beli
  3. ½ sdt garam
  4. 3 lembar daun pandan wangi
  5. 3 tetes pewarna hijau

Bahan Isi:

  1. 100 gr kelapa yang muda, diparut
  2. 75 gr gula merah, disisir halus
  3. 75 ml air
  4. ½ sdt garam
  5. ½ sdt vanili bubuk
  6. Masak kelapa dengan gula merah, garam, vanili dan air sampai agak mongering dan tidak lengket. Angkat dan dinginkan.

Cara Membuat Resep Kue Bola-Bola Ketan:

  1. Kukus ketan selama 20 menit, sampai ketan mengembang. Angkat. Sisihkan
  2. Rebus santan bersama garam, pewarna hijau, dan daun pandan sampai hangat. Masukkan ketan, masak sampai ketan menyerap santan, angkat dan kukus sampai matang. Angkat dan dinginkan.

Penyelesaian:

  1. Ambil 2 sendok ketan, pipihkan dan beri 1 sendok isi, lalu bulatkan seperti bola pimpong. Lakukansampai ketan habis dan bahan isi habis
  2. Hidangkan bola-bola ketan dengan saus santan atau saus caramel.

0 komentar:

Posting Komentar

My Favourite Posts

Archives