Masakan Unik: RESEP CAKE KETAN HITAM


RESEP CAKE KETAN HITAM

Bahan:

  1. 8 putih telur
  2. ½ sdt cake emulsifier
  3. 175 gram gula pasir
  4. 125 gram tepung terigu, ayak
  5. 150 gram tepung ketan hitam, ayak
  6. ½ sdt baking powder
  7. 150 gram mentega, lelehkan
  8. 2 sdm susu kental manis
  9. 50 ml santan kental

Cara Membuat Resep Cake Ketan Hitam:


  1. Kocok putih telur sampai berbusa, lalu masukkan cake emulsifier dan gula sedikit-sedikit sambil dikocok sampai kaku.
  2. Masukkan tepung terigu, tepung ketan hitam dan baking powder sedikit-sedikit. Aduk perlahan sampai rata.
  3. Tambahkan mentega cair, susu kental manis dan santan. Aduk rata. Tuang adonan ke dalam loyang loaf yang telah diolesi margarin dan di alasi kertas roti.
  4. Panggang di dalam oven bersuhu 175°C selama 40 menit, angkat. Diamkan 5 menit, lalu keluarkan cake dari loyang. Dinginkan, potong-potong. Sajikan.

Hasil 25 Potong


0 komentar:

Posting Komentar

My Favourite Posts

Archives