Aneka Jajanan: RESEP KUE LUMPIA SEMARANG


RESEP KUE LUMPIA SEMARANG

Bahan:

  1. 30 lembar kulit lumpia
  2. 3 sdm minyak, untuk menumis
  3. 250 gram rebung, rebus, iris halus
  4. 200 gram udang rebon, rendam air hangat, tiriskan
  5. 100 gram wortel, iris dadu kecil
  6. 200 ml air
  7. 2 sdm tepung terigu, larutkan dengan sedikit air

Bumbu:

  1. 4 siung bawang putih, haluskan
  2. 5 butir bawang merah, haluskan
  3. 2 batang daun bawang,iris halus
  4. ½ sdt merica bubuk
  5. 2 sdm gula pasir
  6. 1 sdm kecap manis

Saus:

  1. 3 sing bawang putih, cincang halus
  2. 8 buah cabai rawit, iris halus
  3. ½ sdt garam
  4. 1 sdm tauco
  5. 2 sdm irisan gula merah
  6. 1 sdm air jeruk nipis
  7. 2 sdm kecap manis
  8. 200 ml air matang

Cara Membuat:


  1. Tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum, masukkan rebung, udang rebon, wortel, dan air. Tambahkan garam, gula pasir dan kecap manis, aduk rata hingga semua bahan matangg dan air habis. Angkat, dinginkan.
  2. Siapkan satu lembar kulit lumpia, ambil dua sendok makan isi, letakkan di atas kulit lumpia. Lipat kedua sisi kulit lumpia, lalu gulung dan rekatkan tepinya dengan larutan tepung terigu. Lakukan hal sama hingga semua kulit lumpia dan bahan habis.
  3. Goreng lumpia hingga kuning kecokelatan, angkat, tiriskan. Sajikan lumpia bersama sausnya.Saus:rebus semua bahan saus, biarkan hingga kental, angkat.

Untuk 10 porsi


0 komentar:

Posting Komentar

My Favourite Posts

Archives