Aneka Jajanan: RESEP MAKANAN SIOMAY GORENG



RESEP MAKANAN SIOMAY GORENG


Bahan:

100 gr daging ayam cincang

100 gr udang jerbung, kupas, bersihkan, cincang kasar

2 siung bawang putih, cincang halus

1 sdt jahe, parut halus

¼ sdt garam

2 sdm daun ketumbar, cincang

1 butir putih telur, kocok lepas

1 sdt minyak wijen

1 sdm tepung tapioca

KUlit pangsit dan minyak goreng secukupnya

Saus sambal secukupnya


Cara Membuat Resep Makanan Siomay Goreng:

  1. Campur dan aduk jadi satu, daging ayam cincang udang, jerbung, bawang putih, cincang jahe parut, garam, daun ketumbar cincang, putih telur, minyak wijen dan tepung tapioca
  2. Ambil selembar kulit pangsit. Isi bagian tengahnya dengan 1 sendok makan adonan daging, ujung-ujung kulit dipertemukan seluruhnya ke bagian tengahnya sehingga menutupi pinggiran isi, rapatkan
  3. Siapkan kukusan yang telah dipanaskan terlebih dahulu. Kukus siomay hingga matang ± 10 menit. Goreng dalam minyak panas secukupnya hingga kuning keemasan
  4. Hidangkan dengan saus sambal

0 komentar:

Posting Komentar

My Favourite Posts

Archives